Cara Membuat Iklan Adsense Melayang di Bawah Versi Mobile di WordPress

Cara Membuat Iklan Adsense Melayang di Bawah Versi Mobile di WordPress – Banyak cara yang dilakukan untuk meningkatkan CTR iklan adsense pada blog atau website kita. Salah satunya yaitu memasang iklan melayang pada bagian bawah pada mobile version. Trik ini terkenal ampuh untuk meningkatkan CTR iklan adsense pada blog / website kita.

Tetapi, cara ini juga tidak kami sarankan untuk anda lakukan, karena bisa jadi membuat iklan menjadi klik yang tidak valid. Karena posisinya yang menurut pengunjung blog atau website kamu bukanlah iklan. Banyak simpang siurnya mengenai iklan sticky ini, banyak teman – teman blogger yang mengatakan bahwa trik ini adalah trik yang legal (resmi), tetapi ada sebagian blogger juga mengatakan bahwa trik ini tidak legal.

Menurut kami sendiri, itu tergantung rekan – rekan sekalian. Kalau menurut rekan – rekan legal, maka ya silahkan saja menggunakan trik ini untuk membuat CTR iklan adsense rekan – rekan meningkat. Nah, bagaimanakah cara membuat iklan adsense melayang dibawah versi mobile? Simak yuks caranya:

Baca Juga : Cara Membuat Share Button WhatsApp di WordPress

Cara Membuat Iklan Adsense Melayang di Bawah Versi Mobile di WordPress

Cara Membuat Iklan Adsense Melayang di Bawah versi Mobile di WordPress
Cara Membuat Iklan Adsense Melayang di Bawah versi Mobile di WordPress

Trik ini sebenarnya bisa dilakukan untuk blog atau website berbasis wordpress ataupun blogger. Tinggal rekan – rekan menyesuaikan saja. Bagaimana? Lanjut?

Untuk Blog Berbasis WordPress

  • Hal yang pertama rekan – rekan silahkan pergi ke Appearance >> Editor, dan pilih “style.css“.
  • Kemudian rekan – rekan bisa menambahkan kode dibawah ini tepat pada paling bawah saja dari kode css template rekan rekan, jangan lupa di save.

#juragan_mobile { bottom: 0; position: fixed; width: 100%;height:50px; opacity: 0.9; left: 0;display:none } @media only screen and (max-width:400px){#juragan_mobile{display:inherit}}

  • Setelah itu silahkan rekan – rekan sekalian pergi ke Appearance >> Widgets, tambahkan widgets Text dimana saja, kemudian masukkan kode dibawah ini.

<div class=‘juragan_mobile’ id=‘juragan_mobile’ style=‘text-align:center; z-index: 9999;’> Letakan kode iklan adsense responsive disini </div>

  • jangan lupa masukkan kode iklan resposive atau iklan 320 x 100 pada google adsense unit.

Untuk Blog Berbasis Blogger

  • Hal yang pertama rekan – rekan silahkan pergi ke Editor Template (Edit HTML) blogger.
  • Kemudian rekan – rekan bisa menambahkan kode dibawah ini tepat diatas kode </syle> di blogger rekan – rekan, jangan lupa di save.

#juragan_mobile { bottom: 0; position: fixed; width: 100%;height:50px; opacity: 0.9; left: 0;display:none } @media only screen and (max-width:400px){#juragan_mobile{display:inherit}}

  • Setelah itu silahkan rekan – rekan sekalian pergi ke Tata Letak >> Tambah Widget >> HTML / Javasript.
  • Setelah itu masukkan kode dibawah ini pada widget HTML / Javascript yang telah berhasil ditambahkan tadi.

<div class=‘juragan_mobile’ id=‘juragan_mobile’ style=‘text-align:center; z-index: 9999;’> Letakan kode iklan adsense responsive disini </div>

  • Jangan lupa masukkan kode iklan resposive atau iklan 320 x 100 pada google adsense unit.

Sekian sharing mengenai Cara Membuat Iklan Adsense Melayang di Bawah Versi Mobile di WordPress yang berhasil kami rangkum. Semoga dapat memberikan solusi dari apa yang rekan – rekan cari selama ini. Jika bermanfaat mohon kiranya untuk berbagi kepada orang lain. Terima Kasih.

Juragan Review

Informasi Seputar Rekomendasi Produk Terbaik.

Leave a Comment

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.